Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan melangsungkan pemilihan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) pada Jumat, 27 Januari 2022. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring (online) melalui media Google Form sebagai media pemungutan suara. Terdapat dua kandidat yang mencalonkan sebagai ketua HMJ, yaitu:

  • Nomor urut 1: Ade Fadillah (Calon Ketua Umum) dan Hasanah Pratiwi (Calon Wakil Ketua Umum)
  • Nomor urut 2: Wihdatul Marhamah Abkho Lubis (Calon Ketua Umum) dan Aida Arifah Nur (Calon Wakil Ketua Umum).

Hasil dari perhitungan surat suara, telah ditetapkan bahwa kandidat yang terpilih adalah kandidat nomor urut 2, yaitu Wihdatul Marhamah Abkho Lubis sebagai ketua dan Aida Arifah Nur sebagai wakil ketua HMJ BK Unimed Periode 2022/2023 dengan jumlah suara 130 dari total seluruh suara 247.

Selamat kepada ketua umum dan wakil ketua umum terpilih. Semoga visi misi yang direncanakan tercapai dengan amanah! Hidup konselor muda!

Author

Write A Comment